Mengapa kondisi Ini Disebut Long COVID?

Transkrip Video (Audio sebagai Teks)

Mengapa kondisi Ini Disebut Long COVID?

 Berbagai istilah telah digunakan untuk menjelaskan gejala dan efek jangka panjang COVID-19.

Laporan awal COVID-19 berfokus pada pasien yang dirawat di rumah sakit dan kerapnya mengalami gejala pernafasan yang parah.

Orang-orang yang tidak dirawat di rumah sakit diberitahukan bahwa mereka akan sembuh dengan cepat dan dengan sendirinya. Namun, hal ini tidak terjadi pada beberapa orang,

Sehingga pada awal masa pandemi, pasien COVID-19 yang mengalami gejala berkepanjangan membuat istilah "Long COVID". Kondisi ini menggambarkan efek yang lebih panjang dan kompleks termasuk setelah infeksi awal yang dikategorikan "ringan ".

Oleh karena itu, istilah Long COVID bertentangan dengan asumsi klinis dan kebijakan awal tentang tingkat keparahan paparan dan pemulihan dari COVID-19,

yang membuat komunitas peneliti di seluruh dunia mengakui bahwa COVID-19 dapat menyebabkan gejala       berkepanjangan.

Istilah lain yang telah digunakan, termasuk Sindrom Pasca COVID-19 dan Kondisi Pasca COVID-19. Banyak pekerjaan dan pemikiran telah tercurahkan ke dalam berbagai istilah.

Namun, banyak orang yang hidup dengan dan terpengaruh oleh konsekuensi jangka lebih panjang COVID-19 lebih memilih istilah Long COVID.

Jadi, mengapa kita menggunakan istilah Long COVID? 

Long COVID tidak mengasumsikan penyebab, pengalaman gejala dan dampak dari waktu ke waktu, atau cara terbaik untuk pulih, sudah diketahui.

Long COVID menjelaskan bahwa pasien COVID-19 yang tidak dirawat di rumah sakit belum tentu mengalami gejala ringan, dengan penyakit dan disabilitas yang sering muncul jauh lebih parah di kemudian hari setelah terpapar. Long COVID menghindari kata-kata "kronis "," pasca-", atau "sindrom" yang dapat mengecilkan pengalaman atau kondisi seseorang.

Long COVID juga menarik perhatian jutaan orang di seluruh dunia yang belum dapat kembali normal ke fungsi harian dan kesehatan mereka sejak terpapar COVID-19.

Oleh karena itu, Long COVID berpusat pada penyandang disabilitas, termasuk penyandang disabilitas baru atau yang berbeda. Sebagai istilah yang dibuat oleh pasien, Long COVID juga menyuarakan agar pengalaman dan pengetahuan pasien diikut sertakan secara bermakna dalam semua respon.  

Dalam video berikutnya, kita akan membahas gejala Long COVID yang umum.

Previous
Previous

Apa itu Long COVID?

Next
Next

Apa saja gejala Long COVID yang umum?